Definisi dan langkah MODEL PEMBELAJRAN RECIPROCAL TEACHING

MODEL PEMBELAJRAN RECIPROCAL TEACHING

Oleh: M. Fadlla Amna 

A.    Pengertian Reciprocal Teaching

Reciprocal Teaching adalah model pembelajaran berupa kegaiatan mengajar materi kepada teman. Pada model pembelajaran ini siswa berperan sebagai guru untuk menyampaikan materi kepada teman-temannya.[1]

Pembelajaran terbalik (reciprocal teaching) merupakan model pembelajaran yang memberikan kesempatan kepada siswa untuk belajar mandiri, kreatif, dan lebih aktif. Dimana siswa diberi kesempatan untuk mempelajari materi terlebih dahulu, kemudian siswa menjelaskan kembali materi yang dipelajari kepada siswa yang lain. Guru hanya bertugas sebagai fasilitator dan pembimbing dalam pembelajaran, yaitu meluruskan atau memberi penjelasan mengenai materi yang tidak dapat dipecahkan secara mandiri oleh siswa.

Pembelajaran berdasarkan prinsip-prinsip pengajuan pertanyaan dimana siswa keterampilan-keterampilan metakognitif daiajarkan melalui pengajaran langsung dan pemodelan oleh guru.[2]                                                                                      

B.     Strategi

1.      Question Generating (Membuat Pertanyaan)

Dalam strategi ini, siswa diberi kesempatan untuk membuat pertanyaan terkait materi yang sedang dibahas. Pertanyaan tersebut diharapkan dapat mengungkap penguasaan konsep terhadap materi yang sedang dibahas. 

2.      Clarifying (Menjelaskan).

Strategi Clarifying ini merupakan kegiatan penting saat pembelajaran, terutama bagi siswa yang mempunyai kesulitan dalam memahami suatu materi. Siswa dapat bertanya kepada guru tentang konsep yang dirasa masih sulit atau belum bisa dipecahkan bersama kelompoknya. Selain itu, guru juga dapat mengklarifikasi konsep dengan memberikan pertanyaan kepada siswa. 

3.      Predicting (Memprediksi)

Strategi ini merupakan strategi dimana siswa melakukan hipotesis atau perkiraan mengenai konsep apa yang akan didiskusikan selanjutnya oleh penyaji. 

4.      Summarizing (Merangkum)

Dalam strategi ini terdapat kesempatan bagi siswa untuk mengidentifikasikan dan mengintegrasikan informasi-informasi yang terkandung dalam materi.[3]

 

C.     langkah-langkah pembelajaran Reciprocal Teaching adalah sebagai berikut:

1.      Pada tahap awal pembelajaran, guru bertanggung jawab meminpin tanya jawab dan melaksanakan ke empat strategi pembelajaran terbalik (Reciprocal Teaching) yaitu merangkum, menyusun pertanyaan, menjelaskan kembali dan memprediksi. 

2.      Guru menerangkan bagaimana cara merangkum, menyusun pertanyaan, menjelaskan kembali dan memprediksi setelah membaca. 

3.      Selama membimbing siswa melakukan latihan menggunakan empat strategi pembelajaran berbalik (Reciprocal Teaching), guru meminta siswa dalam menyelesaikan apa yang diminta dari tugas yang diberikan berdasarkan tugas kepada siswa.

4.      Selanjutnya siswa belajar untuk memimpin tanya jawab dengan atau tanpa adanya guru. 

5.      Guru bertindak sebagai fasilitator dengan memberikan penilaian berkenaan dengan penampilan siswa untuk berpartisipasi aktif dalam tanya jawab ke tingkat yang lebih tinggi.[4]

 

DAFTRA PUSTAKA

Aris Shoimin, 68 model Pembeajaran Inovatif dalam Kurikulum, Yogyakarta, Ar-Ruzz Media,   2017.

Suyanto, Menjelajah Pembelajaran Inovatif, Sidoarjo, Masmedia Buana Pustaka, 2009.

Hayati, Desain Pembelajaran Berbasis Karakter, Pekanbaru, Al-Muitalah Press, 2012.

Saryadi, Penerapan Model Pembelajaran Terbalik Untuk Meningkatkan Aktivitas Belajar Siswa, Jakarta, 2010.

 

 



[1] Aris Shoimin, 68 Model Pembelajaran Inovatif dalalm Kurikuum 2013, (Yogyakarta, Ar-Ruzz Media 2017), 153.

[2] Suyatno, Menjelajah Pembelajaran Inovatif, 2009, (Sidioarjo, Masmedia Buana Pustaka),

[3] Hayati, Desain Pembelajaran Berbasis Karakter, 2012, (Pekanbaru,Al-Mujtalah Press), 17.

[4] Sardiyati, Penerapan Model Pembelajaran Terbalik Untuk meningkatkan Aktivitas Belajar Siswa, 2010, (Jakarta, UIN Syarif Hidayatullah), 19

Berikan Komentar untuk "Definisi dan langkah MODEL PEMBELAJRAN RECIPROCAL TEACHING"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel